Cari tempat wisata di Bandung seperti luar negeri? Kali ini kami rekomendasikan Bandung Park Zoo Lembang yang selalu ramai setiap musim liburan tiba. Apa sih yang menarik dari destinasi satu ini?
Selain hiburan saja, kamu dan keluarga yang cari tempat wisata edukatif mesti coba mendatangi kebun binatang ini. Yuk, simak informasi lengkapnya.
Apa Itu Bandung Park Zoo?
Lembang memang jadi pusatnya tempat-tempat liburan yang asyik untuk dikunjungi bersama keluarga. Salah satunya BPZ yang dibuka pada akhir Desember 2019.
Walaupun baru, tapi destinasi wisata ini sangat populer dan banyak disambangi wisatawan lokal dan luar daerah. Konsep dari Bandung Park and Zoo ini terbilang unik dan tak seperti kebun binatang biasanya.
Terdapat ratusan koleksi hewan reptil, mamalia, unggas, hingga primata yang siap menghibur pengunjung. Konsep kebun binatang ini juga serasa ada di Bavaria, Jerman yang terlihat dari bangunannya.
Daya Tarik Lembang Park and Zoo
1. Jalan-jalan Santai
Lantas, apa sih yang menjadi daya tarik tempat liburan baru ini? Mengusung nama park and zoo, tempat ini mengkombinasikan antara taman serta kebun binatang yang luas. Pengunjung bisa jalan-jalan santai sambil melihat koleksi binatang.
Selain itu, kamu juga bisa menaiki kano yang ada di danau buatan, berkuda, juga keliling area Bandung Park and Zoo ini menggunakan scooter elektrik.
2. Pilihan Kafe Menarik
Kamu yang ingin mencari tempat makan pun enggak usah khawatir. Lembang Park and Zoo menyediakan banyak pilihan kafe dan restoran dengan konsep unik, di mana selama makan bisa sambil melihat satwa dari dinding kaca.
Buat catlover wajib menyambangi Neko Cat Café karena di sini kamu bisa makan kudapan sambil bermain dengan ragam kucing yang menggemaskan.
3. Wisata Ramah Anak
Liburan keluarga sambil membawa anak kecil bakal semakin seru karena Bandung Park Zoo Lembang sangat ramah anak-anak. Di sini terdapat spot bermain mulai dari kereta mini, outdoor playground, storyland, dan wahana riding.
4. Parade Hewan
Daya tarik lainnya di sini yakni adanya parade hewan yang bisa menghibur sekaligus mengedukasi melalui beragam hewan koleksi yang ditunjukkan.
Pertunjukannya seperti koleksi burung-burung macaw, elang, galah, kakatua dan masih banyak lagi yang bisa dilihat di Bird Aviary. Selain itu ada juga beruang madu, meerkat, lutung budeng, tenggalung, binturong, burung ostrich.
Harga Tiket, Jam Operasional, Alamat
Harga Tiket: Rp 50.000 (Senin-Jumat), Rp 70.000 (Sabtu, Minggu, Tanggal Merah)
Tiket wahana: mulai Rp 5.000-Rp 25.000 per wahana.
*Anak dengan tinggi badan di bawah 80 cm gratis masuk.
Jam operasional: 09.00-17.00 WIB (Senin-Jumat), 08.00-18.00 (Sabtu & Minggu)
Alamat: Jalan Kolonel Masturi 171, Sukajaya, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.
Mau wisata seru nan edukatif? Yuk, kunjungi Bandung Park Zoo Lembang. Selamat liburan!